Hutan Pinus Mangunan Spot Indah Untuk Berfoto Ria


Hutan Pinus Mangunan Bantul
Bantul – Kabupaten diujung selatan Kota Yogyakarta, memiliki banyak objek indah untuk berfoto ria, salah satu lokasi yang paling banyak diminati oleh wisatawan adalah Hutan Pinus Mangunan. Hutan ini terletak di Desa Dlingo Bantul. Lokasinya yang masih asri dan jauh dari keramaian membuat lokasi ini sangat nyaman untuk bersantai menghabiskan akhir pekan.

Ribuan pohon pinus yang berjajar tertata rapi membuat view yang sangat indah, dengan sinar mentari yang menelusup melalui celah-celah kecil dedaunan nan rimbun membuat daya pikat yang sungguh menggoda untuk dinikmati. Untuk mendapatkan hasil yang lebih memuaskan, wisatawan bisa berkunjung dipagi hari. Lautan kabut akan terlihat terhampar membuat suasana lebih indah.

Hutan Pinus Mangunan BantulUntuk sahabat yang ingin berkunjung sangat disarankan untuk mengecek kondisi fisik dan performa kendaraan, mengingat medan yang akan dilalui merupakan tanjakan dan turunan. Adapun rute yang bisa ditempuh dari Terminal Yogyakarta misa mengambil jalur Imogiri Timur, pertigaan Imogiri anda silahkan beluk kea rah Makam Raja-raja Imogiri kemudian ambil arah Mangunan dan selanjutnya ikuti petunjuk jalan ke Hutan Pinus Mangunan.

Terimakasih telah ikut meningkatkan pariwisata Bantul Yogyakarta.


Kunjungan PKK Desa Caturharjo di Pantai Goa Cemara Bantul

Wisata Pantai Goa Cemara Bantul
Bantul - Minggu Pagi [15/04/2018] wisata Goa Cemarai kembali diramaikan oleh kunjungan Tim Ibu-Ibu PKK Desa Caturharjo, dengan bersepeda gembira para ibu anggota PKK Desa Caturharjo didampingi oleh Lurah dan Pamong Desa berkunjung ke Pantai Goa Cemara. Acara ini digelar dalam rangka menyongsong hari Kartini yang jatuh pada tanggal 21 April 2018.

Dikarenakan banyaknya agenda kegiatan di Desa dan masyarakat kegiatan memperingati hari Kartini di Desa Caturharjo dimajukan. Banyak kegiatan yang diadakan, selain bersepeda gembira kegiatan ini dilanjutkan dengan kegiatan outbond, yang bertujuan untuk meningkatkan kekompakan anggota PKK Desa Caturharjo.

Berikut ini beberapa dokumentasi yang berhasil di cekrek oleh tim reporter kami :)

Wisata Pantai Goa Cemara
Sepeda Gembira Ibu-Ibu PKK Caturharjo ke Pantai Goa Cemara

Wisata Pantai Goa Cemara
Keseruan Kegiatan Ibu-ibu PKK Desa Caturharjo di Pantai Goa Cemara

Kebersamaan Ibu-ibu PKK Caturharjo di Pantai Goa Cemara


Wisata Pantai Goa Cemara
Ramah Tamah Ibu-ibu PKK Caturharjo di RM Rancang Kencono Pantai Goa Cemara

Demikianlah sekilas Warta Kita tentang salah satu kegiatan di Pantai Goa Cemara Bantul.
Terimakasih telah ikut meningkatkan pariwisata Jogjakarta.

Malioboro Pesona Indahnya Kota Jogja



malioboro
Malioboro, Kapan terakhir kali kamu ke Jogja ? Jogja menjadi kota yang mampu membuat wisatawan yang dating merindukannya dan selalu ingin berkunjung lebih lama. Yogyakarta sangat identik dengan wisata budaya yang masih sangat kental hingga sekarang. Banyak kesenian dan tradisi yang masih sangat terpelihara dan menjadi daya Tarik tersendiri dalam pementasannya.

Salah satu tempat yang menarik untuk dikunjungi di Jogja adalah jalan Malioboto, jalan sepanjang 2,5 km ini membentang dari Tugu Jogja hingga Kantor Pos Jogja. Tempat yang satu ini merupakan salah satu tempat yang tidak pernah sepi oleh pengunjung.

Dahulu, jalan ini hanya jalan yang sepi dengan pohon asem di kanan kirinya, jalanan ini hanya dilewati oleh warga yang akan ke Kraton, Benteng Vredeburg ataupun ke Pasar Beringhardjo. Diantara informasi yang beredar nama Malioboro berasal dari bahasa Sansekerta, yang memiliki arti “Karangan Bunga”. Hal ini dikarenakan jalan ini dulunya dipenuhi oleh karangan bunga ketika keratin menggelar acara atau hajatan. Versi yang lain menyebutkan bahwa nama Malioboro diambil dari nama seorang bangsawan Inggris yang bernama “Marlborough” yang pernah tinggal di Yogyakarta antara tahun 1811 – 1816.

malioboroTerlepas dari mana asal muasal nama Malioboro ini, yang jelas jalan ini selalu berhasil menarik perhatian wisatawan, jalan ini menjadi seperti pusat oleh-oleh khas Jogja. Mulai dari souvenir khas, kaos, batik, blangkon, sandal, makanan khas maupun yang lainnya. Selain itu tempat ini juga menawarkan berbagai sajian sederhana yang nikmat untuk dicoba. Jangan lupa juga mencoba mencicipi nasi gudeg, aneka minuman khas yang begitu menggoda. Dengan iringan sekelompok pengamen yang silih berganti menyanyikan lagu-lagu wisatawan dapat bersantai dengan nyaman.


Ketika kaki terasa lelah dan letih untuk melanjutkan perjalanan wisata, tukang beccak dan delman sudah setia berderet menunggu pelanggan untuk diantarkan berkelilingan dengan biaya yang relative terjangkau.

Merasa tertarik untuk berkunjung ke Jogja ?
Jangan ragu untuk datang menikmati indahnya pesona Yogyakarta…

Candi Ijo Pesona Menyambut Senja


Candi Ijo Sleman
Sleman – Candi Ijo merupakan sebuah candi indah yang terletak di bukit nan hijau. Candi ini merupakan candi tertinggi di wilayah Yogyakarta jika dibandingkan engan candi-candi yang lainnya.

Lebih tepatnya candi ini terletak diantara perbukitan yang menaungi Candi Ratu Boko, Candi Barong dan juga Candi Banyunibo, yakni terletak di Kecamatan Prambanan. Berdasarkan perkiraan berbagai sumber, candi ini dibangun sekitar abad ke-9 Masehi.

Bangunan Candi Ijo sendiri terdiri atas 17 struktur bangunan dan terbagi menjadi 11 teras berundak. Teras pertama merupakan halaman menuju ke pintu masuk. Sedangkan pada teras paling tas terdapat delapan lingga patok, bangunan candi utama dan tiga candi perwara. Dari ke-11 teras tersebut, ada bagian yang paling sakral, yakni terletak pada teras tertinggi yaitu teras ke-11.

Banyak sekali keunikan-keunikan lain yang akan kita temui ketika kita berkunjung ke Candi Ijo yang indah ini. Jadi selain menikmati uniknya candi bersejarah ini, kita juga akan disajikan panorama yang begitu indah ketika hari menjelang senja.

Lokasi Candi
Candi Ijo ini berlokasi di Bukit Ijo, Sambirejo, Prambanan, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Rute Menuju Lokasi
Candi Ijo SlemanCandi indah ini berjarak 28 km arah timur kota Yogyakarta. Kita dapat berkunjung ke Candi Prambanan dengan jalur bus transjogja ( jalur 1 A atau 1 B) . Kemudian dari Candi Prambanan kita bisa menggunakan jasa ojek atau taxi menuju ke arah selatan ( ke kanan jika dari Jogja ), tau ke kiri jika dari arah Solo. Arah menuju candi Ijo ini berada di jalan raya yang menghubungkan Kota Yogyakarta dan Piyungan. Setelah berjalan kurang lebih sekitar 15 menit kita akan dapat menemukan papan nama menuju Candi Ijo yang selanjuttnya Kita akan dibawa menuju lokasi Candi Indah ini.

Selamat berkunjung dan terimakasih telah ikut meningkatkan pariwisata Yogyakarta.


Ayo Keceh, Asyiknya Bermain Air di Kedung Pedut Kulon Progo


Kedung Pedut Kulon Progo
Ayo Keceh, Asyiknya Bermain Air di Kedung Pedut Kulon Progo - Kedung Pedut merupakan salah satu tempat wisata air yang asyik dan patut dikunjungi, pasalnya perpaduan warna air nan indah ini cenderung kewarna hijau toska. Berbagai permainan air yang cukup menantang ini sangat cocok untuk mengisi waktu luang liburan. Air yang mengalir dari ketinggian sekitar 15 meter ini terletak di kawasan Perbukitan Menoreh.

Kedung jika kita artikan dalam bahasa jawa memiliki arti kolam atau genangan air yang dalam. Di Kompleks wisata yang satu ini terdapat beberapa kolam yang memiliki kedala air yang bervariasi. Dan masing masing kola mini memiliki nama yang berbeda satu dengan yang lainnya. Sedang nama Kedung Pedut sendiri merupakan nama dari salah satu Kolam yang paling besar.

Keindahan Kedung Pedut ini akan semakin indah ketika dilihat dari kejauhan, karena akan memberikan efek warna toska yang menawan bagi para wisatawan. Namun jangan khawatir para sahabat dapat menikmati keindahan panorama alam ini dari gardu pandang yang memang sudah disiapkan oleh pengelola objek.

Kedung Pedut Yogyakarta
Rute menuju lokasi
Kedung Pedut ini berlokasi di Dusung Kembang, Jatimulyo, Girimulyo, Kulon Progo. Untuk menuju lokasi indah ini sahaba dapat mengambil rute Jalan Godean menuju Perempatan Nanggulan kemudian Pasar Kenteng, lalu ke Kecamatan GIri Mulyo ambil arah Jonggrangan, Pertigaan Goa Kiskendo ambil kiri, Pertigaan Grojogan Mudal ambil kiri, Pertigaan Kembang Soka ke Kiri. Sahabat tidak perlu ragu untuk bertanya kepada warga sekitar. Karena dengan ramah dan senang hati warga sekitar akan menunjukan lokasi objek indah ini.

Semoga ulasan singkat ini bermanfaat…
Terimakasih telah ikut meningkatkan pariwisata Yogyakarta.



Pesona Wisata Pantai Watu Lumbung, Pantai Cantik Di Gunungkidul


Pantai Watu Lumbung Yogyakarta
Pesona Wisata Pantai Watu Lumbung, Pantai Cantik Di Gunungkidul, pesona formasi karang yang berjajar indah di barat Pantai Wediombo ini terkesan mirip seperti sebuah lumbung, terutama bagian batu karang yang paling besar, sehingga warga sekita menyebutnya Pantai Watu Lumbung.

Jalur Transportasi
Pantai yang indah ini berlokasi di Kecamatan Girisubu Gunungkidul, atau lebih tepatnya terletadi di wilayah Gunung Batur. Jalur menuju lokasi Pantai Indah ini cukup membutuhkan stamina yang prima, terutama ketika habis hujan. Jadi untuk para sahabat yang akan berkunjung tidak ada salahnya untuk melakukan berbagai perisiapan, baik fisik maupun kendaraan.

Pantai Watu Lumbung Gunungkidul
Secara simple berikut ini jalur menuju ke lokasi Pantai Watu Lumbung ini adalah sebagai berikut;
Jogja => Piyungan => Pertigaan Gading => Wonosari => Semanu => Pertigaan Jembatan Kali Jirak (ambil kanan) arah Jepitu => Pertigaan Pasar Jepitu (ambil Kanan) => Pasar Girisubo (ambil Kanan) => TPR Pantai Wediombo => 50 meter setelah TPR (ambil Kanan) Jalan Blok Cor => Pertigaan Tobong Areng (ambil Kiri) => Pantai Watu Lumbung.

Pantai Watu LumbungJogja => Piyungan => Pertigaan Gading => Wonosari => Jalan Baron => Pertigaan Mulo (ambil Kiri) => Tepus => Arah Pantai Siung terus Lurus 7 Km  => Pasar Girisubo (ambil Kanan) => TPR Pantai Wediombo => 50 meter setelah TPR (ambil Kanan) Jalan Blok Cor => pertigaan Tobong Areng (ambil Kiri) => Pantai Watu Lumbung.

Detail keindahan Pantai Watu Lumbuh ini semakin indah ketika dilihat dari kejauhan.

Itulah sedikit ulasan tentang Pantai Watu Lumbung Gunungkidul nan indah.
Terimakasih telah turut serta dalam meningkatkan pariwisata Jogja.


Bukit Gupit, Bukit indah untuk menikmati panorama alam Jogja


Bukit Paralayang Bantul
Bukit GupitPengen bersantai sambil menikmati indahnya suasana Jogja dari ketinggian ? tidak ada salahnya sahabat mencoba mendaki ke atas Bukit Gupit ini. Terutama menikmati pesona pantai nan indah. Menikmati keindahan pantai memang tidak harus dengan bermain air, walupun ada sebagian dari kita yang memang belum merasa puas menikmati indahnya pantai jika belum bermain dengan airnya.

Nah inilah cara lain untuk menikmati indahnya pantai. Menikmati kelauan pantulan mentari diwaktu senja dengan memandang dari ketinggian. Masih asing dengan nama bukit ini ? Iya Bukit Gupit ini adalah sebuah bukit yang berada di atas Pantai Parangtritis. Jadi menikmati indahnya Pantai Parangtritis dengan cara ini patutlah untuk dicoba.

Bukit Gupit ini masuk di wilayah Desa Giricahyo Gunungkidul. Sementara untuk Pantai Parangtritis ini masuk di wilayah Bantul. Desa Giricahyo memiliki 7 Padukuhan, yakni Padukuhan Gabug, Padukuhan Wuni, Padukuhan Karangtengah, Padukuhan Jurug, Padukuhan Nglumbung, Padukuhan Jati dan juga Padukuhan Jambu.

Untuk menuju ke Bukit Gupit, Jika anda dari Pantai Parangtritis maka anda bisa mengambil arah kiri menuju jalan Jalur Jalan Lintas Selatan (JJLS). Jalan ini merupakan jalan penghubung Pantai Parangtritis Bantul dengan Pantai lain di Gunungkidul. Jarak dari pantai Parangtritis hingga ke Bukit Gupit kurang lebih sekitar 3 km. Jika hendak berkunjung ke Bukit ini, jangan segan-segan untuk bertanya kepada penduduk sekitar, karena mereka akan dengan senang hati menunjukkan arah menuju Bukit Gupit ini.

Bagi penggemar olahraga Gantole/Paralayang di  Jogja, Bukit Gupit ini sangat familiar, Karena lokasi ini sangat sering digunakan sebagai tempat latihan paralayang. Tempat ini memang sangat cocok untuk olahraga paralayang bahkan pernah digunakan sebagai lokasi event bertaraf nasional yaitu Jogja Air Show 2014.
Bukit Gupit Bantul
Bukit Paralayang Bantul

Bukit Gupit Bantul
Menikmati Indahnya Pantai Parangtritis dari ketinggian

Di sekitar Bukit Gupit ini juga terdapat situs-situs peninggalan bersejarah diantaranya Candi Gembirowati, Sendang Beji dan pasanggrahan Gembirowati. Adalagi Goa Lengse yang juga cukup fenomenal. jadi jika anda berkunjung ke Pantai Parangtritis sempatkan pula untuk menikmati keindahan pantai selatan jawa ini dari atas Bukit Gupit sebagai alternatif wisata di Jogja.